Tuesday 16 September 2014

Murahnya Liburan di Jawa Timur

Beberapa tempat liburan di Jawa Timur ini sangat menarik untuk dikunjungi. Tempat -tempat ini sangat saya rekomendasikan bagi pembaca-pembaca sekalian yang ingin menikmati liburan bersama keluarga dengan spesifikasi murah meriah. Hanya dengan bermodalkan sedikit rupiah, bisa mendapatkan kepuasan berlibur yang mewah.

Loket masuk Pemandian Air Panas Cangar | Sumber: nyobamoto.com

Sebelumnya, saya mau berbagi sedikit cerita. Terdapat satu gunung di Jawa Timur yang namanya Gunung Welirang. Gunung ini termasuk wilayah Kec. Prigen Kab. Pasuruan. Yang namanya gunung, pasti suasana disana sangat sejuk, bukan ! Kebetulan saya punya paman yang rumahnya tepat di lereng gunung tersebut. Pada libur lebaran kemarin, saya dan keluarga besar berkunjung ke rumah beliau. Tujuannya bukan lagi untuk silaturahmi, melainkan hanya untuk berkumpul & menikmati segarnya udara disana. Yang membuat tambah menyenangkan ialah saat kami makan bersama dengan menu tradisional nasi jagung, ikan asin, plus sambal tempenya. Menu makanan yang sangat cocok dengan suasana segar disana.

Kunjungan tersebut sudah menjadi agenda tahunan yang berlangsung di lingkungan keluarga besar kami. Berdasarkan cerita saya tersebut, barangkali diantara keluarga pembaca sekalian ada yang kebetulan tempat tinggalnya di daerah pegunungan, mungkin tempat itu bisa jadi salah satu alternatif liburan yang bisa Anda kunjungi dengan harga murah meriah tentunya. :D

Tempat -tempat liburan yang murah meriah di Jawa Timur, antara lain:
1. Pemandian air panas Cangar, Tiket: Rp5.500. Fasilitas: 4 kolam pemandian air panas, Situs Goa Jepang, Taman bermain anak, kuliner, Flying Fox (+ Rp15.000), dll.
2. The Taman Dayu Residence, Tiket masuk: Gratis. Fasilitas: Pemandangan Kab. Pasuruan dari pegunungan, Profil perumahan - perumahan mewah dan lapangan golf, Taman Dayu Water Park (berbayar) The Pines (kecuali penginapan, Wahana Permainan dan kulinernya berbayar) , Taman bermain anak (sebagian berbayar), dll.


Pintu masuk Taman Dayu Pasuruan | Sumber: warungdohc.com

No comments:

Post a Comment

Tinggalkan komentar, walaupun sangat menyakitkan bagi saya. Karena itu akan sangat berharga bagi saya pribadi dan blog ini.